Selamat datang di Sidowayah RT 01/06 Ngreco, Weru, Sukoharjo

handphone-tablet
Breaking News
recent

Pengajian Malam Jumat di Rumah Bapak Syamsuri


Awal tahun yang kita masuki, 2015, tepat hari Kamis tanggal 1 Januari, bakda Isya seperti biasa, pengajian rutin dua pekan sekali dilaksanakan oleh warga RT 01/06, secara bergiliran tempatnya. Kali ini bertempat di rumah Bapak Syamsuri - Ibu Suwarni.

Jam 8 malam lewat, acara dimulai. Dibuka oleh Bapak Diyono, dilanjut pembacaan ayat suci dipimpin oleh Pak RT. Kali ini, memasuki surat Al Kahfi (18) ayat 83 sampai 101.


Taushiah malam ini disampaikan Ustadz Ibnu Kaab. Beliau memulai dengan berkisah tentang Khalifah Umar bin Khattab ketika 'blusukan' diam-diam mengecek kondisi rakyatnya dan menjumpai percakapan seorang anak dengan ibunya. "Si ibu memerintahkan anaknya mencampur susu hasil perahannya dengan air agar dijual lebih banyak untungnya," lanjut beliau, "tapi sang anak menolak dengan alasan bahwa Khalifah melarang hal itu."



Saat sang ibu mengatakan bahwa Umar tidak melihat hal itu. Si anak menjawab, bahwa meski Khalifah tidak melihat, tapi Allah melihat perbuatan curang itu. Di kemudian hari, Khalifah melamarkan anak itu untul dinikahkan dengan anak beliau.

"Hikmah kisah tadi di antaranya, kepatuhan pada aturan adalah sikap mulia. Keyakinan bahwa Allah selalu mengawasi kita, juga harus ditanamkan dalam diri," Ustadz Kaab mengakhiri dengan kesimpulannya.



Setelah Ustadz Ibnu Kaab mengakhiri taushiah, dilanjutkan Pak Aris Wibowo menyampaikan laporan keuangan selama 2014. Dilanjut Pak RT memperbarui data warga yang berkewajiban dan kesepakatan-kesepakatan perihal sewa deklit, dana tilikan dan lainnya.

Setelah itu, perkenalan warga yang menempati rumah Bapak Sururi, yakni Pak Fattah dan istri, guru MI Sidowayah.



Setelah Pak Fattah selesai, Pak Bayan Ismail menambahkan, beliau mengharap agar pendanaan iuran ditambah karena banyak pembangunan yang harus dilaksanakan.

Beliau juga meminta agar kotak infak (yang biasanya dibuka tiap sudah penuh) dibuka setiap akhir tahun untuk laporan keuangan, meski belum penuh.
Wakhid Syamsudin

Wakhid Syamsudin

No comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.